GBP/USD

Sterling Catat Level Tertinggi 15 Bulan karena Pertumbuhan Upah yang tinggi Menekan BoE

Poundsterling naik ke level tertinggi dalam 15 bulan terhadap dolar pada hari Selasa (11/7) setelah data menunjukkan pertumbuhan upah melebihi ekspektasi, menambah tekanan pada Bank of England untuk terus menaikkan suku bunga.

Upah rata-rata di Britania Raya tanpa bonus meningkat 7,3% dalam tiga bulan hingga Mei dibandingkan dengan tahun sebelumnya, menurut data dari Kantor Statistik Nasional yang dirilis pada hari Selasa (11/7). Ekonom yang disurvei oleh Reuters memperkirakan kenaikan sebesar 7,1%.

Poundsterling naik 0,3% terhadap dolar menjadi $1,2899, menyentuh level tertinggi sejak 25 April tahun lalu. Euro turun 0,1% terhadap poundsterling dan terakhir dibeli seharga 85,43 pence. (Tgh)

Sumber: Reuters

Related News

DISCLAIMER

Seluruh materi atau konten yang tersaji di dalam website ini hanya bersifat informatif saja, dan tidak dimaksudkan sebagai pegangan serta keputusan dalam investasi atau jenis transaksi lainnya. Kami tidak bertanggung jawab atas segala akibat yang timbul dari penyajian konten tersebut. Semua pihak yang mengunjungi website ini harus membaca Terms of Service (Syarat dan Ketentuan Layanan) terlebih dahulu dan dihimbau untuk melakukan analisis secara independen serta memperoleh saran dari para ahli dibidangnya.

World Time