MARKET UPDATE

Saham Eropa Dibuka Beragam karena Kekhawatiran Inflasi Masih Ada

Saham Eropa dibuka beragam pada hari Kamis (27/6) karena kekhawatiran inflasi global terus mengguncang pasar.

Indeks Stoxx 600 pan-Eropa merosot 0,06% pada awal transaksi, dengan sektor dan bursa utama diperdagangkan dalam arah yang berlawanan. Saham asuransi bertambah 0,3%, sementara ritel merosot 2,7%

Saham H&M anjlok 14% setelah melaporkan kenaikan laba kuartal kedua yang lebih kecil dari perkiraan.

Perhatian pasar global beralih ke data inflasi AS yang baru pada hari Jumat, dengan indeks harga pengeluaran konsumsi pribadi bulan Mei, yang merupakan ukuran inflasi pilihan Federal Reserve AS, akan dirilis. Investor berharap laporan tersebut akan menunjukkan berkurangnya tekanan harga yang dapat memperkuat kemungkinan The Fed akan menurunkan suku bunganya pada akhir tahun ini. (Tgh)

Sumber: CNBC

DISCLAIMER

Seluruh materi atau konten yang tersaji di dalam website ini hanya bersifat informatif saja, dan tidak dimaksudkan sebagai pegangan serta keputusan dalam investasi atau jenis transaksi lainnya. Kami tidak bertanggung jawab atas segala akibat yang timbul dari penyajian konten tersebut. Semua pihak yang mengunjungi website ini harus membaca Terms of Service (Syarat dan Ketentuan Layanan) terlebih dahulu dan dihimbau untuk melakukan analisis secara independen serta memperoleh saran dari para ahli dibidangnya.

World Time