Harga minyak menguat terkait tanda-tanda bahwa konflik Rusia-Ukraina semakin meningkat.
Harga minyak Brent naik ke dekat $74 per barel setelah Ukraina mengatakan bahwa Rusia meluncurkan rudal balistik antarbenua ke pusat kota Dnipro, menyusul meluasnya penggunaan senjata jarak jauh yang disediakan Barat oleh pasukan Kyiv. Serangan Rusia, jika dikonfirmasi, tampaknya merupakan penggunaan pertama senjata semacam itu sejak dikembangkan pada awal Perang Dingin.
Harga juga menunjukkan beberapa tanda-tanda kenaikan dalam beberapa hari terakhir, dengan premi produk olahan atas minyak mentah naik ke level tertinggi dalam beberapa bulan. Di AS, proksi margin yang diperoleh dari mengubah minyak mentah menjadi bensin dan solar mencapai level tertinggi sejak Agustus karena produsen bahan bakar Gulf Coast meningkatkan produksi untuk memenuhi peningkatan ekspor.
Harga minyak telah berfluktuasi antara kenaikan dan penurunan sejak pertengahan Oktober, dipengaruhi oleh berbagai faktor termasuk kekhawatiran atas permintaan Tiongkok dan dolar yang lebih kuat yang membuat komoditas yang dihargai dalam dolar AS menjadi kurang menarik. Pasar menghadapi kelebihan pasokan tahun depan dan investor tengah menanti keputusan dari OPEC+ terkait rencana untuk mulai menghidupkan kembali pasokan yang menganggur. Hal itu telah membatasi reli yang dipicu oleh kekhawatiran geopolitik.
"Kami memperkirakan harga minyak akan menguji level terendah baru tahun depan karena risiko geopolitik mereda dan faktor fundamental yang melemah menjadi sangat penting," tulis analis Macquarie Group termasuk Vikas Dwivedi dalam catatan tertanggal 20 November. Harga minyak berjangka saat ini "berada dalam kisaran terbatas dengan katalis terbatas," imbuh mereka.
Brent untuk pengiriman Januari naik 1,4% menjadi $73,83 per barel pada pukul 10:39 pagi di London.
WTI untuk pengiriman Januari naik 1,5% menjadi $69,79 per barel.(mrv)
Sumber : Bloomberg